Roy Suryo: Saya Sebenarnya Bisa Dapat 77 Ribu Suara
YOGYAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI yang juga calon anggota DPR RI, Roy Suryo, harus menelan pil pahit lantaran berpeluang gagal melenggang ke Senayan.
Hasil rekapitulasi suara dari lima kabupaten kota di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menunjukkan, perolehan suara Roy Suryo kalah bersaing dengan caleg sesama Demokrat, Ambar Tjahyono.
Padahal, Partai Demokrat hanya mampu meraih satu kursi saja dari DIY, dengan perolehan 146.688 suara.
"Belum ada ketentuan dari KPU Pusat. Penentu kursi DPR RI dan DPD kan KPU pusat. Bukan dari KPUD. Saya tidak mau banyak berkomentar. Tunggu saja ketetapan pusat," ucap Roy ketika dimintai tanggapan atas perolehan suaranya itu, Kamis (24/4/2014).
Hasil rekapitulasi KPU di lima kabupaten/kota di DIY, Roy memperoleh 28.143 suara terdiri dari 9.414 suara di Sleman, 4.414 suara di Kota Yogyakarta, 6.584 suara di Bantul, 4.886 suara di Gunungkidul serta 2.845 suara di Kulonprogo.
Sementara Ambar Tjahyono memeroleh 38.166 suara, terdiri dari 3.307 di Sleman, 1.573 di Kota Yogyakarta, 13.747 di Bantul, 13.479 di Gunungkidul serta 6.060 di Kulonprogo.
Menanggapi hasil rekapitulasi itu, Roy mengklaim bahwa suaranya banyak dicuri oleh caleg lain. Ia mengatakan, hasil hitung nyata Jaringan Informasi Independen menunjukkan ia sebenarnya mampu meraup 77.000 suara.
Namun, rekapitulasi KPU ternyata mencatatkan 28.143 suara saja. Artinya, ada lebih dari 48 ribu suaranya yang dicuri.
"Suara yang dihitung sekarang ini dagelan. Lebih dari 48 ribu suara saya dicuri," ucap Roy melalui sambungan telepon.
Ia mendapati adanya penggelembungan suara yang tercatat di formulir D1. Ada satu TPS yang menunjukkan, suaranya merosot, dari 81 suara menjadi 1. (Do)
48 ribu Suara Roy Suryo dicuri caleg lain
Penulis By lkbk on Jumat, 25 April 2014 | No comments
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya