» » » » Dr.H.Heri Yulistio : “Bidan Dituntut Bekerja Maksimal Apapun Kondisi Masyarakat”

Dr.H.Heri Yulistio : “Bidan Dituntut Bekerja Maksimal Apapun Kondisi Masyarakat”

Penulis By on Sabtu, 19 November 2016 | No comments

MANIS MATA-Acara puncak kegiatan HUT Ikatan Bidan Indonesia (IBI) yang ke-65 tahun 2016 Kabupaten Ketapang yang dipusatkan di Kecamatan Manis Mata berlangsung di gedung Training Centre (TC) PT.HSL Manis Mata, Sabtu (19/11/2016) malam.

Bupati Ketapang Martin Rantan,SH yang diwakili oleh Kepala Dinas Kesehatan H. Dr . Heri Yulistio,M.Kes menyampaikan " pengalaman adalah kekayaan untuk menyonsong masa depan yang penuh tantangan salah satunya adalah liberalisasi pelayanan kesehatan dalam era gelobalisasi saat ini. Untuk itu IBI perlu melakukan konsolidasi kedalam dan advokasi kesemua stacholder terkait untuk penguatan profesi dan menyiapkan anggota dalam menghadapi tantangan tersebut ".

Bidan hadir ditengah multi dimensional perbedaan masyarakat yang sangat konpleks. Bidan dituntut untuk dapat bekerja dan berbuat maksimal apapun kondisi masyarakat, harus mampu mengatur dengan napas masyarakat berbaur dan melebur dalam ikatan nasional yang baik " ujar Heri Yulistio saat membacakan sambutan Bupati Ketapang.

Dr. H.Heri Yulistio mengharapkan " kedepan akan ada penataan yang lebih baik lagi dalam penataan ditingkat cabang maupun ranting karena ini langsung menyentuh kelapangan. Bidan harus tanggap dengan regulasi apalagi telah dirancang undang-undang tentang kebidanan. Jangan sampai UU ini lahir sebelum ada yang terjerat hukum " harapnya.

Dalam acara kegiatan itu dilaksanakannya pelantikan pengurus ranting yang terdiri dari  16 Ranting pengurus Ikatan Bidan Indonesia se Kabupaten Ketapang oleh wakil ketua PC IBI kabupaten Ketapang Syarifah Ningsih,A.Md.Kes.

Ratusan orang Bidan dari 20 kecamatan ditambah perawat yang tergabung dalam Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Ketapang,ibu wakil Bupati Ketapang, muspika, tokoh masyarakat dan undangan lainnya terlihat hadir dan antusias dalam mengikuti acara tersebut.***(Wan Usman/LKBK).

Gambar:Dr.H.Yulistio,M.Kes dan penanda tanganan Berita Acara Pelantikan 16 PC IBI Kabupaten Ketapang.***(Foto: Wan Usman).
____

“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI HARUS SEIZIN REDAKSI. HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”
____
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya