» » » Uang Orang Indonesia di Luar Negeri 11 Ribu Triliun Rupiah, Jokowi Sudah Kantongi Datanya

Uang Orang Indonesia di Luar Negeri 11 Ribu Triliun Rupiah, Jokowi Sudah Kantongi Datanya

Penulis By on Jumat, 25 November 2016 | No comments

MAKASAR-Presiden Jokowi menyatakan bahwa uang kita yang disimpan di luar negeri kurang lebih 11 triliun rupiah. Hal itu disampaikan Jokowi ketika menghadiri acara sosialisasi program pengampunan pajak atau tax amnesty, di Hotel Clarion, Makasar, Sulsel, Jumat (25/11/2016) kemarin malam.

Menurut Humas Setkab dalam Siaran Persnya, Jumat (25/11/2016) menyebutkan hal itu diakui Presiden Jokowi, bahwa dirinya telah mengantongi data-data terkait keberadaan uang tersebut.

Selanjutnya Jokowi mengingatkan, bahwa di tahun 2018 nantinya akan ada keterbukaan informasi yang tidak bisa dicegah oleh negara manapun.

“Sehingga, nantinya duit orang di Indonesia yang ada di Singapura berapa, yang ada di Swiss berapa, yang ada di Hong Kong berapa, semuanya akan terbuka karena memang aturan internasional sudah ditanda tangani semuanya.

Dalam kesempatan tersebut,Presiden Jokowi menyampakan rasa syukurnya karena  meskipun tekanan dari ekonomi global sangat berat, pertumbuhan ekonomi pada kuartal yang pertama kita tumbuh 4,94 persen, pada kuartal yang kedua 5,18 persen, pada kuartal yang ketiga tumbuh 5,02 persen.

“Negara lain banyak yang sudah masuk hampir ke resesi. Ada yang sudah, ada yang anjlok dari 10 ke 6,5 persen, ada yang anjlok dari 5,8 ke 4 persen. Kita ini masih bisa bertahan dan justru tumbuh, meskipun tipis tapi bisa tumbuh,” terang Presiden seraya menyampaikan rasa syukurnya karena Provinsi Sulawesi Selatan pertumbuhan ekonominya mencapai 8,05 persen.***(Muhammad Fahrozi/LKBK).

Gambar: Presiden Joko Widodo.***(Foto: Puspen TNI untuk Portal LKBK).
____

“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI HARUS SEIZIN REDAKSI. HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”
____











Baca Juga Artikel Terkait Lainnya