» » » » Kodam XII/Tanjungpura Uji Kemampuan Kesamaptaan Bintra

Kodam XII/Tanjungpura Uji Kemampuan Kesamaptaan Bintra

Penulis By on Rabu, 04 Januari 2017 | No comments

KUBU RAYA-Komando Daerah Militer (Kodam) XII/Tanjungpura menguji kemampuan     kesamaptaan awal Prajurit yang baru masuk ke Kodam XII/Tpr, yang sedang melaksanakan Pembinaan Tradisi (Bintra), di Lapangan Sultan Syarif Abdurahman Pontianak. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengetahui tingkat kemampuan perorangan tiap-tiap prajurit yang baru masuk Kodam XII/Tpr, dikatakan Kapendam XII/Tpr usai mengambil apel Satuan Pendam XII/Tpr, di Makodam, Jalan Arteri Alianyang, Kubu Raya, Kalbar, Rabu (4/1/2016). 

"Hasil dari tes kesamaptaan jasmani awal dapat digunakan menjadi tolak ukur dalam pembinaan prajurit remaja tersebut yang baru masuk ke Kodam XII/Tpr, yang saat ini sedang melaksanakan pembinaan tradisi", tegas Kapendam XII/Tpr.

Lanjutnya, seluruh prajurit remaja yang baru masuk Kodam sejumlah 190 personel mengikuti tes kesamaptaan jasmani tentunya diwajibkan untuk terlebih dahulu diperiksa kesehatannya oleh Tim Kesehatan dari Kesdam XII/Tpr, "Pemeriksaan kesehatan awal ini merupakan syarat mutlak untuk dinyatakan bisa atau tidaknya mengikuti tes kesamaptaan," ujarnya.

Sementara itu, untuk rangkaian tes samapta adalah lari menempuh jarak 3.200 meter dengan seluruh prajurit diwajibkan untuk berlari secepat mungkin untuk mendapatkan catatan waktu yang tercepat, disebut kesegaran A. Setelah itu, dilanjutkan kesegaran B meliputi: pull up, sit up, push up dan shuttle run. Baru melaksanakan ketangkasan yaitu renang militer dasar, sudah melaksanakan secara keseluruhannya kegiatan tersebut, baru dikatakan selesai melaksanakan “Kesamaptaan”, tukas Kapendam XII/Tpr Kolonel Inf Tri Rana Subekti.***(SP/LKBK65).

Gambar: Documen Pendam Tanjungpura untuk Portal LKBK65.
____

“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI HARUS SEIZIN REDAKSI. HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”
___
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya